Monexnews – Pada grafik harian, mulai naiknya indikator MACD dan Stochastic dapat menyediakan tenaga kenaikan bagi minyak. Namun, kenaikan masih bersifat koreksi dan potensi kenaikan mungkin terbatas hingga $58.90. Minyak perlu mencatatkan level penutupan harian yang semakin tinggi setiap harinya untuk melanjutkan momentum kenaikan; dimana kegagalan dapat mengembalikan tekanan penurunan.
Di lain pihak, minyak masih diperdagangkan di dalam bearish channel dan di bawah MA 50-100-200 harian yang dapat isyaratkan masih adanya tekanan penurunan. Namun, minyak perlu mencatatkan level penutupan harian di bawah support $53.55 untuk menambah tekanan penurunan. Kegagalan mengatasi support $53.55 dapat mendorong aksi bargain-hunting pasca tajamnya kejatuhan sejak Juli silam.
Dari sisi fundamental, munculnya aksi short-covering menjelang penutupan tahun 2014 sepertinya coba menstabilkan pergerakan harga minyak. Ini dapat memberikan sentimen positif untuk jangka pendek seiring investor mencermati kondisi supplai dan demand terhadap minyak di pasar dunia.
Musim dingin di berbagai negara sepertinya dapat memberikan harapan akan terjaganya outlook permintaan. Permintaan minyak cenderung meningkat ketika dunia mengalami musim dingin yang jatuh pada periode Desember – Februari.
Namun, investor masih cemas dengan melimpahnya supplai di pasar di saat outlook permintaan energi dunia cukup rapuh dengan merebaknya ancaman perlambatan ekonomi global. Kecemasan diperburuk oleh pernyataan menteri perminyakan Ali al-Naimi bahwa Arab Saudi tidak akan memangkas produksi minyak walaupun negara non-OPEC menurunkan produksinya. Menteri perminyakan Kuwait Ali al-Omair utarakan OPEC tidak akan memangkas produksi dan tidak akan melakukan pertemuan darurat untuk membahas kejatuhan harga minyak. Di lain pihak, menteri perminyakan Uni Emirat Abat mendeska semua negara produsen minyak untuk tidak menaikan output. Ini mungkin dapat menjaga sentimen negatif terhadap minyak.
Outlook minyak masih bearish, dimana minyak dapat alami pelemahan dengan target penurunan $55.00 dan stop-loss $59.00. Minyak WTI mungkin akan diperdagangkan di kisaran $56.70 hingga $58.90 untuk hari ini.
Resistance Level : $58.90, $60.00, $61.65
Support Level : $56.70, $55.00, $53.55